Voice Of Merta Mupu

Voice Of Merta Mupu : Cerita Tak Tertata

Motivasi Menulis

Channel Youtube

Unik! Orang Mati Hidup Lagi

Aneh dan ajaib, di jaman modern seperti saat ini masih ada orang yang bisa mengalami hal-hal mistis seperti yang dialami seorang ibu. Katanya, melihat mayat hidup lagi dan bisa bicara namun bahasa yang digunakan tidak bisa dipahami. Ibu itu juga kaget luar biasa saat melihat mayat bisa bicara. Mayat itu tidak diketahui identitasnya. Sebagaimana yang dituturkan ibu itu, begini kejadiannya:

Saya sedang duduk di belakang mobil hendak pergi ke pusat desa bersama anak saya. Anakku yang nyetir mobilnya. Di samping anakku ada sapi. Setelah beberapa saat sapinya hilang. Entah keajaiban apa yang terjadi, di tempat sapi tadi tiba-tiba ada mayat. Saya merasa ketakutan dengan kehadiran mayat itu. Namun tetap bertahan di dalam mobil meski bersama mayat.

Setelah sampai di rumah Bau R, saya bertemu seseorang yang dulu terkenal kaya. Dia berbaik hatu memberi saya ayam 'Biing Kuning', dikasih minta. Keajaiban kembali terjadi, tiba-tiba mayat itu hidup dan bisa bicara. Namun saya tidak mengerti bahasa yang digunakan, dan tidak tahu identitasnya. Saya tersadar kemudian, ternyata cuma mimpi.

Demikian cerita ibu saya tentang mimpi melihat mayat hidup lagi. Sopir dalam mimpi itu saya sendiri. Mimpi di atas tidak perlu digali dengan tenung tanya lara karena bahasa simbol yang digunakan jelas. Makna mimpi tersebut sebagai berikut:

Kendaraan atau mobil melambangkan kedudukan. Dalam konteks mimpi di atas kedudukan dimaknai sebagai 'Pelinggih-an', pelinggihan bagi sanghyang atma. Dimaknai demikian karena disertai diberi ayam, ayam simbol sang roh atau atma. Jadi kendaraan itu simbol tubuh ini, tubuh ibu saya. Mobil berisi mayat artinya tubuh kaletehan (kotor). Untuk menghilangkan kaletehan itu hendaklah dibuatkan suatu ritual, digambarkan mobil berisi sapi. Sapi atau sampi ngaran sampian, sampian ngaran banten (ritual).

Ritual yang dimaksud yaitu ritual nuasin panumadian: menyambut dan menyucikan sang roh, serupa dengan banten ngulapin dan nebusin. Hal ini dalam mimpi digambarkan dengan ayam biing kuning. Ayam lambang sang roh atau saghyang atma. Biing kuning merupakan warna bulu ayam yang harus dipakai karena ibu saya lahir Buda Pahing (pahing carunya ayam biing, buda warnanya kuning).

Sebelum mimpi seperti itu ibu saya sering sakit dan sering merasa sedih tanpa sebab. Sebenarnya ibu saya sudah pernah mimpi dengan makna yang sama. Dalam mimpi itu ibu saya mau membuat suatu ritual, lalu menggorok ayam. Setelah usai ayamnya dipanggang, ayam itu ditindih di tempat tidur.

Mimpi membuat banten (ritual) pertanda tidak baik. Begitu juga mimpi menggorok ayam, melambangkan sang roh berkurang energinya, bahasa kasarnya sang roh menderita dalam tubuh, bahkan Ia berkelana di alam lain. Mimpi menggorok ayam atau mimpi kehilangan ayam wenang ulapin: hendaklah dibuatkan ritual ngulapin.

Setelah mimpi seperti itu ibu saya jatuh sakit lagi karena tidak dituruti ritualnya karena suatu hal. Saat ibu saya sakit, saya memimpikannnya. Dalam mimpi itu ibu saya sedang sakit. Datanglah dokter dari Amerika mau mengobatinya. Ibu saya diberi tablet, baru ditelan dimuntahkan. Dokter asing itu marah, 'Fuck You' bentak dokter itu karena obatnya tidak mau ditelan.

Mimpi itu bercerita bahwa sesuunan (dewata) hendak menolong ibu saya, dilambangkan dengan dokter orang asing. Namun ibu saya tidak mau menuruti petunjuk-Nya yaitu disuruh membuat ritual seperti mimpi di atas. Hal itu membuat dewata marah pada ibu saya. Itulah sebabnya ibu saya jatuh sakit lagi.
Labels: catatan harian

Thanks for reading Unik! Orang Mati Hidup Lagi. Please share...!

0 Komentar untuk "Unik! Orang Mati Hidup Lagi"
Back To Top